Translate

4/06/2014

Unknown

Perkembangan Web dan Kategori Web

Sebagai mana yang sudah kita ketahui web adalah suatu perangkat lunak atau aplikasi yang berisikan dokumen multimedia yang ditransfer menggunakan HTTP dan diakses menggunakan browser dengan tujuan untuk berbagi informasi. Semakin maraknya pengguna web apalagi di era IT sekarang ini semakin banyak juga perkembangan web yang terjadi untuk menyempurnakan penggunaan web. Perkembangan web terjadi beberapa kali perkembangan dan ada beberapa kategori web yang akan saya bagi di bawah ini.

A. PERKEMBANGAN WEB

1. Web 1.0, yaitu teknologi web generasi pertama
yang merupakan revolusi baru di internet karena telah mengubah cara kerja dunia industri dan media. Contohnya situs berita, sebelum adanya web untuk mendapatkan berita pada umumnya orang-orang menggunakan TV dan Radio untuk mendapatkan berita, tetapi dengan adanya perkembangan web, kita bisa mendapatkan berita dari internet. Contoh lain yaitu web belanja "Bhineka.com" dan contoh-contoh lainnya.

2. Web 2.0, yaitu teknologi web generasi kedua yang mengedepankan kolaborasi dan sharing informasi secara online. Generasi kedua ini pertama kali diperkenalkan oleh O'Reilly media pada tahun 2004. Sebagai contoh generasi kedua ini yaitu situs web jejaring sosial, Facebook.com, Twitter dan lain-lain.

3. Web 3.0, yaitu teknologi web lebih ke arah web cerdas atau web dengan Engine kecerdasan buatan untuk memudahkan user dalam berinteraksi. Contoh, web Semantik, Cloud Computing dan lain-lain.


B. KATEGORI WEB

1. Website Personal, yaitu situs web yang digunakan untuk menceritakan tentang beografi diri, pengalaman pribadi dan lain-lain. Contohnya Blog Pribadi.

2. Website Komersial (Company Profil/Online Shop), yaitu situs yang dipakai untuk menunjukan produk dan jasa suatu perusahaan, atau juga dapat melakukan transaksi penjualan online. Pada website ini di Indonesia pada umunya menggunakan domain .com, .co.id dan lain-lain.

3. Website Instansi/ Pemerintahan, Situs web seperti ini hanya boleh dipakai untuk keperluan website pemerintahan resmi. Di Indonesia domain yang digunakan adalah .gov.id

4. Website Non-Profit, website sejenis ini bianya digunakan untuk website yayasan, sekolahan dan lain-lain. Domain yang digunakan seperti .org, .edu dan domain lainnya.

Itulah penjelasan singkat tentang Perkembangan Web dan Kategori Web dari saya, jika adalah kesalahan mohon diralat dan harap dimaklumi. :)


Unknown

About Unknown -

Seorang blogger yang ingin berbagi pengetahuan dan berharap blog ini bermanfaat buat para pembaca.

Subscribe to this Blog via Email :

Ada yang bisa dibantu? terkait dengan pembahasan di atas.